Dicoding Developer Coaching kali ini akan membahas materi/maupun pertanyaan seputar Machine Learning Learning Path (Python) dengan tema "Pengenalan Bahasa Pemrograman Python."
Untuk kamu yang ingin mendapatkan sertifikat kehadiran, silakan untuk mendaftar terlebih dahulu dengan klik “Daftar Gratis”.
Tahukah kamu, ada beberapa alasan mengapa bahasa pemrograman Python baik digunakan dalam penerapan Machine Learning. Salah satunya adalah karena kesederhanaan dan kemudahan penggunaannya.
Seseorang tanpa memiliki latar belakang IT/Programming juga dapat dengan mudah mempelajari bahasa ini, hal ini karena bahasa ini sangat sederhana dan juga memiliki ekosistem library yang sangat baik.
Tak tanggung-tanggung, bahkan perusahaan seperti Google dan Meta mengembangkan library Tensorflow dan framework PyTorch untuk mempermudah AI Scientist dalam menyelesaikan permasalah mereka dan mengembangkan sistem yang kokoh.
Tertarik untuk mempelajari lebih jauh tentang bahasa pemrograman Python? Yuk saksikan Dicoding Developer Coaching dengan tema “Pengenalan Bahasa Pemrograman Python.”
16.00 - 16.10 Pembukaan oleh moderator Muthia Primayunita - Program Manager Dicoding.
16.10 - 17.00 Pembahasan materi "Pengenalan Bahasa Pemrograman Python" akan dibawakan oleh Rahmat Fajri - Curriculum Developer Dicoding.
1. Apakah setelah mendaftar dan mendapat tiket saya perlu mendaftar ulang (scan QR Code) saat acara berlangsung?
Jawab: Kamu tidak perlu mendaftar ulang (scan QR Code), silakan langsung kunjungi live streaming di dicoding.id/dicodingdevcoaching.
2. Apakah saya bisa mendapatkan sertifikat dan rekaman video setelah acara berlangsung?
Jawab: Sertifikat dan rekaman video akan tersedia di halaman event dicoding.id/devcoach maksimal 7 hari kerja setelah event berlangsung.
LIVE at YouTube Dicoding Indonesia
Online