BEKRAF Developer Day 2017 - Solo
Seminar

BEKRAF Developer Day 2017 - Solo

Diselenggarakan oleh: Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Republik Indonesia
Event Telah Selesai

Deskripsi

201704171334106129cea109892e6bbcb39fc166201704171334174e46d68570f138487aaeb55c19

201704171334243d57fe2587bb0a7b919c0e9d3520170417133430e08ab483b7db1ae1bfe9ab6d23


Semua slide yang boleh dibagikan oleh para speaker telah kami kumpulkan di https://drive.google.com/drive/folders/0B2CgpOsFsc9eSVo1OWI3UEZvM1k


Acara ini diselenggarakan atas kerjasama Badan Ekonomi Kreatif (BEKRAF) dan Dicoding dengan dukungan Asosiasi Game Indonesia, Dicoding Elite, Google Developer Expert, IBM Indonesia, Intel Innovator, Komunitas ID-Android, TSM Indonesia, Samsung Indonesia, dan perusahaan-perusahaan teknologi di Indonesia. 


Tema acara ini adalah:

Membangun Kemandirian Bangsa Melalui Digital


Peserta akan mendapatkan update teknis dari para praktisi yang telah sukses dalam pengembangan aplikasi, game, dan Internet of Things yang dikemas dalam sesi inspirasi, workshop/Masterclass, live coding, dan talkshow. 


Acara bersifat gratis dan dimulai pukul 07.00 - 18.00 WIB


Masterclass (Pendaftaran terpisah, kuota terbatas). Calon peserta masterclass wajib telah mengikuti / trial salah satu akademi di Dicoding (kelas bebas, disarankan sesuai kelas rujukan) sebagai prasyarat. Peserta akan menggunakan sistem waiting list dan akan dikonfirmasi apabila telah memenuhi persyaratan. Karena keterbatasan tempat, setiap peserta hanya diperbolehkan waiting list di 1 (satu) masterclass.


Terdapat pendaftaran dan konsultasi Hak Kekayaan Intelektual dari Deputi HKI BEKRAF untuk karya kreatif. Silakan kunjungi booth BEKRAF pada hari pelaksanaan acara untuk mendapatkan informasinya.

General Session (07.30 – 11.30)

Opening Remarks

  • Hari S. Sungkari (Deputi Infrastruktur Badan Ekonomi Kreatif Indonesia)


Keynote

  • Ricky Joseph Pesik (Wakil Kepala Badan Ekonomi Kreatif Indonesia)
  • Irwan Kartadipura (Founder & Bizdev Director at IndoCPA Network)
  • Narenda Wicaksono (Ketua Asosiasi Game Indonesia)

Talkshow Industri
Dukungan Industri untuk Pengembang Lokal


  • Tata Sarana Mandiri (TSM)
  • IBM Indonesia
  • Samsung Indonesia
  • Dicoding

 

Talkshow BEKRAF
Dukungan BEKRAF untuk Pengembang Lokal


  • Deputi Infrastruktur
  • Deputi Pemasaran
  • Deputi Akses Permodalan
  • Deputi Hak Kekayaan Intelektual dan Regulasi
  • Deputi Hubungan Antar Lembaga dan Wilayah
  • Deputi Riset, Edukasi dan Pengembangan


 Sesi Paralel & Sesi Masterclass I (12.30-15.00)


ID-Android Tech Talk

Track Game

Track Web


Masterclass 01 – Pembuatan Aplikasi Multiplatform dengan Xamarin oleh Microsoft Indonesia

(PENUH)

Masterclass 02 – Pengembangan Game 3D Tizen oleh Samsung

(TERBATAS, Pendaftaran terpisah https://www.dicoding.com/events/530)


Ishoma & Coffee Break (15.00-15.30)

 

 Sesi Paralel & Sesi Masterclass II (15.30-18.00)


Track Internet of Things

Track Internet & Cyber Security

Track Inspiring Founders


Masterclass 03 – Pengembangan Aplikasi Android dengan Unit Test oleh Dicoding

(PENUH)

Masterclass 04 – Pembuatan Aplikasi Kognitif IBM Watson oleh IBM Indonesia

(TERBATAS, Pendaftaran terpisah di https://www.dicoding.com/events/524)

 

Apabila anda memiliki portfolio Aplikasi Mobile (Android, iOS, Tizen, Windows), Web, Destop, ataupun IoT, dapatkan kesempatan untuk pameran hasil karya anda dengan mengikuti Challenge Made in Joglosemar - https://www.dicoding.com/challenges/173 hingga 6 April 2017.


FAQ

0. Apakah saya bisa langsung datang tanpa mendaftar sebelumnya?
>> Tidak bisa. Anda harus mendaftar online terlebih dahulu. Kami akan mengirimkan tiket & konfirmasi kehadiran. Tidak ada pendaftaran on-the-spot

1. Apabila kuota acara ini penuh, apakah saya masih dapat ikut?
>>Tidak. Silakan menunggu kuota tersedia atau apabila waiting list terbuka, anda dapt mendaftar di waiting list untuk kami hubungi lebih lanjut.

2. Apabila saya mendaftar via facebook, mengapa saya tidak menerima email tiket?
>> Email tiket akan dikirim ke email yang anda gunakan pada facebook account Anda. Silakan mengganti email di profil Dicoding anda, kemudian klik kirim ulang tiket pada halaman ini. Setelahnya, anda dapat login ke Dicoding menggunakan alamat email anda yang baru, tidak lagi menggunakan facebook.

3. Apakah acara ini gratis?
>> Ya, acara ini sepenuhnya gratis.

4. Apakah acara ini mendapatkan merchandise dan atau makan siang?
Disediakan merchandise dan makan siang dalam jumlah terbatas untuk developer yang hadir tepat waktu pada hari pelaksanaan.

5. Apakah saya harus memiliki app / startup untuk mengikuti acara ini?
>> Tidak, tidak ada syarat untuk mengikuti acara ini selain mendaftarkan diri, melengkapi data, dan datang tepat waktu

6. Apakah Newbie boleh mengikuti acara ini?
>> Boleh, acara ini terbuka untuk siapa saja.

7. Apakah saya sebaiknya membawa laptop untuk acara ini?
>> Ya, jika anda terpilih mengikuti masterclass, anda wajib membawa laptop. Selebihnya, kami tidak menyarankan anda untuk membawa dengan alasan keamanan.


8. Apakah panitia menyediakan steker/colokan listrik dan internet pada saat acara berlangsung?
>> Hanya steker/colokan listrik untuk sesi masterclass saja. Internet mohon dapat disediakan secara mandiri.

9. Apabila saya merupakan tim >1 orang, bagaimana caranya agar saya bisa mendaftarkan >1 orang?
>> Silakan mendaftar masing-masing orang sebagai pribadi

10. Apa bentuk konfirmasi yang akan saya terima dan dapat saya gunakan sebagai tanda masuk?
>> Anda akan menerima email dari kami, beberapa hari sebelum acara berlangsung. Silakan tunjukkan email yang dikirim tersebut pada saat sebelum acara sebagai tiket masuk.


11. Apa perbedaan sesi (Track) dengan Masterclass?
>> Sesi Paralel merupakan sesi Inspirasi dan Talkshow. Sementara sesi Masterclass adalah sesi teknikal/hands-on/codelab. Untuk mengikuti sesi masterclass, anda wajib sudah mengikuti salah satu kelas di Dicoding Academy yang sesuai dengan masterclass pilihan anda dan masuk dalam antrian (waiting list).


Parallel 1 (3 Track)

Swipe ke kanan-kiri untuk melihat semua track.
Swipe ke kanan-kiri untuk melihat semua track.

1

1A | ID-Android Tech-Talk

09 Apr 2017 12:30 s/d 09 Apr 2017 15:00

Ringkasan

Track dipersembahkan oleh Komunitas ID-Android dan Samsung Indonesia


  • (dalam konfirmasi)
  • Samsung R&D Institute Indonesia
  • Samsung Galaxy SDK Introduction


  • Ibnu Sina Wardy
  • Google Developer Expert, CEO-GITS
  • Speed up Android App Development


  • Sidiq Permana
  • Google Developer Expert, CIO-Nusantara Beta Studio
  • Tips for building an awesome app for million users


Moderator

  • Agus Hamonangan
  • Founder - ID-Android

2

1B | Games Track

09 Apr 2017 12:30 s/d 09 Apr 2017 15:00

Ringkasan

Track dipersembahkan oleh Asosiasi Game Indonesia (AGI)


  • (dalam konfirmasi)
  • Kementerian Kominfo
  • Indonesia Game Rating System (IGRS)


  • Nikko Soetjoadi
  • Co-Founder, Niji Games
  • Jogja, Satu-satunya Editor's Choice Playstore


  • Andi Taru
  • Deputi Edukasi AGI, CEO Educa Studio
  • 20 Juta Download dari Salatiga


Moderator

  • Frida Dwi
  • Deputi Infrastruktur AGI / Intel Game/VR Innovator

3

1C | Web Track

09 Apr 2017 12:30 s/d 09 Apr 2017 15:00

Ringkasan

Track dipersembahkan oleh PHP Indonesia dan Asosiasi Digital Kreatif (ADITIF)


  • Deny Prasetyo (Jasoet)
  • Experienced Web Developer
  • Rest API dengan Java


  • Rizqinofa Putra Muliawan
  • Founder & Technical Director at Skyshi.com
  • Create Realtime Web Apps using Deepstream


  • Nurendratoro Singgih
  • CTO OLX
  • CI/CD for Web Developers


Moderator

  • Peter J. Kambey
  • President of PHP-Indonesia

Parallel 2 (3 Track)

Swipe ke kanan-kiri untuk melihat semua track.
Swipe ke kanan-kiri untuk melihat semua track.

1

2A | Internet of Things Track

09 Apr 2017 15:30 s/d 09 Apr 2017 18:00

Ringkasan

Track dipersembahkan oleh Intel Innovator


  • Aulia Faqih
  • Intel Blackbelt Developer
  • IoT Indonesia 2017 and beyond


  • Avianto Tiyo (dalam konfirmasi) 
  • CEO - Cubeacon
  • IoT Effect, Forecasts, & Business Opportunities

 

  • Lintang Wisesa
  • Arduino Joglosemar
  • Internet tak Sekedar Sosmed


Moderator

  • Monalisa Arcelia
  • Intel IoT Innovator, Dirakit

2

2B | Internet & Cyber Security Track

09 Apr 2017 15:30 s/d 09 Apr 2017 18:00

Ringkasan

Track ini dipersembahkan oleh IBM Indonesia


  • Neil El-Himam
  • Direktur Fasilitasi Infrastruktur TIK - BEKRAF
  • Cybersecurity: A Promising Industry


  • Taro Lay
  • Director of Security Consulting and Professional Services – Seraphim Digital Technology
  • How Secure is Your Secure


  • Mohammad Anwari (mdamt)
  • Senior Lead Researcher, TNISiber.id

  • API Modern Public-Key-Infrastructure


Moderator

  • Irsan Suryadi Saputra
  • ISV Bizdev Team, IBM Indonesia

3

2C | Inspiring Founders Track

09 Apr 2017 15:30 s/d 09 Apr 2017 18:00

Ringkasan

Track dipersembahkan oleh Bancakan 2.0


Panel Discussion #1

Panel

  • Sofian Hadiwijaya
  • CTO – Pinjam.co.id


  • Fachry Bafadal
  • COO - PrismApp

Moderator

  • Kevin Kurniawan
  • COO - Dicoding 


Panel Discussion #2

Panel

  • Andi Taru
  • CEO - Educa Studio


  • Agung Subagiyo
  • CEO - Minimo Studio

Moderator

  • Adam Ardisasmita
  • CEO - Arsanesia / Intel Game Innovator

Keikutsertaan
Pendaftaran Tutup
Bonus Kehadiran
Point
: 25 Pts
Jadwal Pelaksanaan
Mulai
: 09 Apr 2017 07:30
Selesai
: 09 Apr 2017 18:00
Lokasi

Swissbel-Inn Saripetojo Hotel

Jl. Brigjend Slamet Riyadi No.437, Sondakan, Laweyan, 

Kota Surakarta

Maps: https://goo.gl/Hc1ERV

Kota Surakarta