Kata Kunci: Kesenian Daerah, Sejarah, Pariwisata Lokal Bersejarah, Pendidikan Bahasa Lokal dan Budaya, dan lain-lain.
Perkembangan teknologi yang semakin modern terus menjalar ke berbagai bidang kehidupan manusia termasuk dalam perkembangan sosial dan budaya yang berkelanjutan di Indonesia. Dalam perkembangannya, teknologi memberikan banyak manfaat dalam bidang sosial dan budaya seperti menjadi penghubung antar budaya di Indonesia. Dalam hal ini, teknologi telah menghubungkan orang dari berbagai budaya dan latar belakang yang berbeda dalam skala nasional bahkan hingga skala internasional. Melalui media sosial, platform komunikasi, dan situs web, masyarakat dapat saling berinteraksi dan memahami lebih baik mengenai keberagaman budaya. Selain itu, teknologi juga berfungsi sebagai platform yang dapat digunakan untuk pelestarian warisan budaya melalui dokumentasi berbagai warisan budaya Indonesia yang melimpah dalam bentuk audio, video, pemindai 3D, teknologi virtual reality, dan lain sebagainya. Lebih jauh, teknologi ini juga berfungsi sebagai tempat edukasi untuk meningkatkan kesadaran budaya dalam diri masyarakat Indonesia melalui aksesibilitas yang memudahkan masyarakat untuk belajar bahasa, sejarah, tradisi dari masyarakat tertentu melalui platform e-learning.
Melalui tema ini, tim diharapkan dapat mengembangkan inovasi teknologi yang bertujuan untuk mengembangkan sekaligus menjaga warisan budaya Indonesia yang sangat beragam. Bukan hanya itu di tengah maraknya pengaruh budaya asing yang mulai mewarnai masyarakat Indonesia, diharapkan inovasi teknologi ini dapat menjadi langkah preventif untuk terus menjaga warisan lokal budaya Indonesia. Dalam hal ini, tim dapat membuat inovasi yang berkaitan dengan pendidikan bahasa lokal, kesenian, sejarah kerajaan, pariwisata lokal yang bersejarah, benda-benda peninggalan bersejarah, dan lain sebagainya.
Problemsetter: Tim Dicoding
Satu anggota perwakilan tim mengumpulkan dokumen project brief melalui Dicoding Challenge sesuai dengan tema permasalahan yang dipilih. Selanjutnya. klik tombol “MASUKKAN APLIKASI” lalu pilih Platform “Portofolio” lalu isi field submission dengan:
Berikut adalah kriteria penilaian dari project brief capstone project:
Hak Cipta terhadap tiap Aplikasi yang memenangkan Challenge ini tetap menjadi milik Developer.
Challenge ini dapat diikuti oleh semua Aplikasi, sesuai dengan kriteria yang berlaku.
Anda hanya dapat memasukkan maksimal 1 Aplikasi.
Challenge Selesai