Kata Kunci: Air Bersih, Sanitasi Layak, Pemanfaatan Hutan, Emisi Karbon, Perubahan Iklim, Ekosistem Laut, Ekosistem Daratan
Masalah air bersih, sanitasi yang layak, dan perubahan iklim yang sangat ekstrim menjadi tantangan serius di berbagai negara, termasuk Indonesia. secara global, kelangkaan air dapat mempengaruhi sebanyak lebih dari 40 persen populasi manusia. Sedangkan pada tahun 2040, diproyeksikan bahwa setidaknya satu dari empat orang akan mengalami kekurangan air. Adanya proyeksi tersebut tidak menutup kemungkinan bahwa Indonesia akan mengalami hal yang serupa jika masyarakatnya tidak bergerak untuk saling menjaga lingkungan. Bukan hanya itu, perubahan iklim yang ekstrim juga turut menjadi faktor penyebab terjadinya banjir dan sulitnya akses terhadap air bersih. Hal ini menyebabkan pentingnya upaya pencegahan sedini mungkin untuk mendukung perbaikan dan meningkatkan akses terhadap air bersih dan sanitasi layak.
Berdasarkan hal tersebut, maka melalui tema ini peserta diharapkan dapat memberikan inovasi untuk mengatasi kelangkaan air bersih, sanitasi yang tidak layak, dan perubahan iklim yang terjadi di Indonesia. peserta dapat memberikan inovasi dalam hal edukasi pemanfaatan energi terbarukan, pengolahan limbah, konservasi alam, pengelolaan sumber daya air, manajemen atau pemetaan lingkungan, dan inovasi lainnya yang dapat mendukung upaya untuk menciptakan lingkungan yang bersih, memastikan bahwa setiap orang mendapatkan akses terhadap air bersih, sanitasi layak, dan memanfaatkan perubahan iklim yang terjadi di Indonesia sehingga menciptakan pola masyarakat yang adaptif di Indonesia. Namun dalam hal ini, peserta juga tidak dibatasi untuk membuat inovasi proyek yang lebih baik dan selaras dengan tema ini.
Problemsetter: Tim Dicoding
Contoh Case yang Termasuk:
- Website tentang informasi perubahan iklim, pemanasan global
- Website tentang informasi isu-isu lingkungan
- Website tentang informasi pemberdayaan ekosistem lautan
- Website tentang informasi daur ulang
Ketentuan Utama:
- Challenge ini hanya terbuka untuk peserta SIB Dicoding Cycle 4 - 2023
- Solusi dibuat dengan teknologi sesuai paket yang diambil, setidaknya salah satu dari:
- Project harus berupa prototipe/Minimum Viable Product (bukan ide/outline) dan bisa diakses/digunakan user (memiliki user interface dalam bentuk website).
- Project dibuat secara tim. Setiap tim mengumpulkan satu project.
- Boleh menambahkan aspek lain diluar pembelajaran.
- Menggunakan framework lain atau library, toolkit, dll.
- Menggunakan basis teknologi lain diluar Front-End & Back-End
- Project merupakan solusi baru yang dibuat peserta dan belum pernah digunakan untuk kepentingan kompetisi/proyek apapun.
- Peserta tidak boleh melakukan plagiasi dan atau pelanggaran Hak atas Kekayaan Intelektual (HAKI) kreator/developer lain.
- Peserta tidak boleh melakukan forking repository atau memodifikasi project milik kreator/developer lain. Harus start fresh repository dengan tanggal commit pertama adalah tanggal 16 Mei 2023 atau setelahnya.
- Peserta boleh menggunakan API/ Datasource/ Dataset/ Library/ Framework atau apapun secara legal dengan catatan peserta harus mencantumkan catatan/credit di slide atau code-nya.
- Project yang di hosting dengan domain mendapatkan nilai tambahan.
- Peserta dapat memanfaatkan tools yang tersedia gratis untuk student atau public.
Contoh: Github Student Developer Pack, netlify, heroku, dll.
- Project wajib didokumentasikan menggunakan Public Git Repository.
- Setiap commit dari project akan mempengaruhi nilai. Pastikan setiap anggota tim berkontribusi maksimal.
- Semua keputusan dan penilaian pemenang Challenge adalah final dan tidak dapat diganggu gugat.
Cara Pengumpulan:
Satu anggota perwakilan tim mengumpulkan dokumen project brief melalui Dicoding Challenge sesuai dengan tema permasalahan yang dipilih. Selanjutnya. klik tombol “MASUKKAN APLIKASI” lalu pilih Platform “Portofolio” lalu isi field submission dengan:
- App ID - Nama tim
- Nama Aplikasi - Judul Project
- Link Aplikasi - Bundel zip/ folder google sheet berisikan beberapa hal yang telah disampaikan pada capstone details.
- Komentar - File atau bundel tambahan
Kriteria Penilaian
Berikut adalah persentase dan kriteria penilaian dari capstone project:
- Ideation & proposal/plan capstone project: 25%
- Capstone project, presentation dan video: 50%
Nilai tim, dibagi menjadi:- Ide dan inovasi atau kebaruan: 20%
- Dokumentasi dan fungsionalitas: 40%
- Desain atau kemudahan penggunaan: 25%
- Manfaat untuk pengguna: 15%
- Hasil 360 feedback (anggota tim, mentor) di akhir capstone: 25%
Hadiah
- Maksimal tiga (3) solusi/project terbaik di masing-masing tema akan mendapat rewards sebesar 5.000 Dicoding Points/tim.
- Setiap peserta yang mengerjakan, menyelesaikan, dan mengumpulkan capstone (berkontribusi dalam tim secara signifikan) akan mendapatkan 1.000 Dicoding Points.
Hak Cipta terhadap tiap Aplikasi yang memenangkan Challenge ini tetap menjadi milik Developer.
Challenge ini dapat diikuti oleh semua Aplikasi, sesuai dengan kriteria yang berlaku.
Anda hanya dapat memasukkan maksimal 1 Aplikasi.