Media Support Challenge

Media Support Challenge

Diselenggarakan oleh: Dicoding Indonesia
Hadiah:

250

Pts
TERJAMIN

Deskripsi

DRD_15_55_Q3-2015_StackOverflow_Final_INDE_A

DRD_15_55_Q3-2015_StackOverflow_Final_Testing_B

[Pemenang dari Media Support Challenge akan mendapatkan rewards tambahan berupa media support dari dicoding dalam bentuk Bilingual Press Release. Sebagai tambahan press release tersebut juga akan dimuat dalam dicoding network (blog, news, dan social media).]

Ada 3 permasalahan yang menjadi problem developer Indonesia yang kami berusaha pecahkan selama ini yaitu ide, standar, dan discoverability.


Ide

Sejak Dicoding berdiri, kami fokus untuk menginspirasi developer agar mendapatkan ide melalui challenge yang didukung oleh partner baik dari perusahaan internasional, organisasi nirlaba, maupun pemerintah. Sudah lebih dari 600 aplikasi yang dibuat oleh developer sejak Januari 2015.


Standar

Agar developer memiliki standar pengembangan aplikasi yang baik, kami hadirkan kanal showcase dan informasi detail mengenai aplikasi papan atas melalui kanal news. Pada 17 Agustus 2015 yang lalu kami meluncurkan academy, sebuah platform untuk mendukung developer baru agar dapat memiliki kesempatan sukses yang sama dengan yang lain yang lebih senior.


Discoverability

Hal yang paling mendukung agar aplikasi developer mendapatkan discoverability adalah dengan app highlight. App highlight bisa didapatkan dari pemilik app store maupun dari media dalam bentuk review. Untuk mendapatkan yang pertama biasanya dibutuhkan kredibilitas dan pemilihannya cukup random. Sedangkan untuk yang kedua sebenarnya semua developer bisa mendapatkannya. Namun berdasarkan survey kami, tidak semua developer memiliki relationship dengan media. Selain itu tidak semua developer memiliki kemampuan untuk menuliskan press release dengan bahasa media.


Media Support

Kami telah memberikan media support sebelumnya bersama Indonesian Society for Animal Welfare yang meluncurkan challenge berjudul Indonesian Wildlife Game Challenge. Challenge ini menghasilkan dua aplikasi yaitu Pora: Save Jacob dan Adventure of Jalak. Kedua aplikasi tersebut berhasil mendapatkan publikasi dari Tempo, CNN, Kompas, Detik, Trenologi, InPonsel, Duniaku, dan terakhir yang cukup mencengangkan adalah The Wall Street Journal.


Summary

Oleh karena itu Dicoding dengan dukungan Intel Indonesia memberikan kesempatan kepada developer untuk mendapatkan media support dari dicoding dalam bentuk Bilingual Press Release. Sebagai tambahan press release tersebut juga akan dimuat dalam dicoding network (blog, news, dan social media).


Syarat & Ketentuan

  1. Challenge ini dibuka hanya untuk 20 aplikasi dengan maksimum 2 aplikasi per developer.
  2. Challenge ini terbuka untuk developer dengan download > 100,000.
  3.  Aplikasi yang disubmit harus mendukung Intel NDK.

Hak Cipta

Hak Cipta terhadap tiap Aplikasi yang memenangkan Challenge ini tetap menjadi milik Developer.

Tipe Challenge

Challenge ini dapat diikuti oleh semua Aplikasi, sesuai dengan kriteria yang berlaku.

Submission

Anda hanya dapat memasukkan maksimal 2 Aplikasi.

Challenge Selesai

Jumlah pemenang
: 20 orang
Kuota pemenang
: 20 orang (sisa kuota: 11)
Follower
: 20 orang