Matangkan Persiapan Ujian Nasional Dengan Aplikasi Tryout UN SD

Bagi Devs yang punya anak atau adik yang saat ini sedang berada di kelas 6 SD, sebentar lagi mereka akan melakukan ujian nasional untuk kelulusan dari tingkat SD. Omega Mediatama melihat hal ini sebagai sebuah peluang untuk bisa memberikan solusi untuk membantu anak SD mempersiapkan diri. Omega Mediatama mengembangkan aplikasi bernama Tryout UN SD.

Background Developer & Challenge

Omega Mediatama merupakan startup yang saat ini digawangi oleh Herdian Apriasmoro. Dari awal, Omega Mediatama memang fokus ke ranah pengembangan aplikasi di bidang pendidikan dan public service. Namun sekarang ini sedang fokus untuk bergerak di area mobile.

💻 Mulai Belajar Pemrograman

Belajar pemrograman di Dicoding Academy dan mulai perjalanan Anda sebagai developer profesional.

Daftar Sekarang

Omega Mediatama sudah beberapa kali merilis aplikasi mobile. Contohnya adalah Learn Iqra, Learn Doa, dan Learn Shalat. Sampai saat ini, jumlah unduhan terbesar diperoleh aplikasi Learn Iqra yang sudah menembus 1 juta download di berbagai platform seperti iOS, Android, Windows Phone, dan Blackberry.

Aplikasi Tryout UN SD ini juga sudah memenangkan challenge dari Dicoding yang berjudul Create Any Education Application or Games for Elementary School.

Background App

unnamed-13

Omega Mediatama mengembangkan aplikasi Tryout UN SD dilatarbelakangi oleh alasan yang cukup sederhana. Ide ini tercetus ketika Herdian Apriasmoro sedang jalan-jalan ke toko buku untuk mencari inspirasi aplikasi yang ingin dikembangkan. Di kala itu, Herdian melihat sedang ramai dipajang buku-buku persiapan ujian nasional. Saat itu juga terbesit di dalam pikiran untuk mengembangkan versi aplikasi dari buku tersebut.

Tujuan utama dari Tryout UN SD tentnunya untuk memudahkan siswa melihat dan mencoba ribuat variasi soal ujian. Semakin banyak siswa melihat, membaca, dan mempelajari model-model soal ujian, maka mereka akan bisa semakin percaya diri ketika menghadapi ujian yang sesungguhnya. Dengan membuat versi mobile, maka siswa bisa belajar dimanapun dan kapanpun mereka mau.

Review App

unnamed-12

 

Di dalam aplikasi Tryout UN SD, kita bisa melakukan latihan soal dari bank soal yang disediakan. Sebelumnya kita harus mengunduh bank soal tersebut sebelum bisa mengerjakan soalnya. Bank soal hanya perlu diunduh sekali, setelah itu akan tersimpan secara offline di dalam perangkat kita.

Ada beberapa paket untuk tiap mata pelajaran yang bisa digunakan untuk berlatih. Di akhir juga ada fitur papan nilai untuk mengetahui hasil yang sudah kita kerjakan. Ini bisa memotivasi siswa untuk terus belajar dan meraih hasil terbaik dalam latihan soal dan juga ketika ujian yang sesungguhnya nanti.

Development Tools

xamarin

xamarin

Aplikasi ini dikembangkan menggunakan Xamarin. Xamarin adalah tools yang dapat membantu proses pengembangan aplikasi agar bisa cross platform. Menggunakan tools ini dapat membuat waktu development menjadi lebih cepat dan bisa langsung deploy ke banyak platform sekaligus seperti iOS, Android, Windows Phone, dan Blackberry.

Keunggulan Xamarin adalah semua aplikasi yang dihasilkan sifatnya native. Hal ini membuat dari sisi kecepatan, aplikasi yang dibuat menggunakan Xamarin tidak perlu diragukan lagi performanya. Namun kekurangannya adalah adanya biaya untuk lisensi menggunakan Xamarin.

Aplikasi ini dikembangkan dalam waktu yang cukup singkat, tidak sampai 1 bulan. Mungkin prose yang cukup berat justru fase untuk mengumpulkan contoh-contoh soal agar bisa disajikan ke dalam aplikasi. Sampai saat ini pun proses penambahan kumpulan soal masih dilakukan dan siswa bisa mengunduh tambahan soal baru tersebut langsung dari aplikasi ini.

Monetization

 Admob by Google

Admob by Google

Walaupun penuh dengan fitur yang bermanfaat, Omega Mediatama menghadirkan aplikasi ini secara cuma-cuma. Seluruh fiturnya dapat digunakan dengan gratis. Untuk memonetisasi aplikasinya, digunakan iklan di dalam aplikasi. Dalam waktu dekat akan dihadirkan juga fitur in app purchase untuk menghapus iklan.

Saat ini jumlah pengguna aplikasi ini sudah cukup banyak. Terhitung sudah ada 5.000 pengunduh yang menggunakan Tryout UN SD. Angka ini pasti akan bertambah ketika periode ujian akhir nasional nanti.

Kesimpulan

unnamed-14Aplikasi Tryout UN SD merupakan pendamping belajar yang sangat bermanfaat bagi anak SD, terutama bagi mereka yang sudah kelas 6 dan sedang mempersiapkan untuk ujian nasional. Dengan aplikasi ini, anak bisa mengasah dan menyiapkan diri dengan sangat mudah.

Unduh Tryout UN SD: Google Play


Belajar Pemrograman Gratis
Belajar pemrograman di Dicoding Academy dan mulai perjalanan Anda sebagai developer profesional.