Kamus Bahasa Inggris Offline, Aplikasi Yang Wajib Untuk Dimiliki

Salam hangat para Devs sekalian. Di era informasi seperti sekarang ini, rasanya bahasa Inggris sudah menjadi bahasa yang pasti akan kita temui dimana-mana. Untuk itu, kemampuan berbahasa Inggris dengan baik dan benar sudah menjadi kebutuhan dasar yang perlu kita semua kuasai.

Nah, kali ini Dicoding ingin membahas sebuah aplikasi yang pas banget untuk hal tersebut. Aplikasi Kamus Bahasa Inggris Offline buatan GITS Indonesia ini layak untuk para Devs miliki. Mari kita lihat review dari aplikasi tersebut.

💻 Mulai Belajar Pemrograman

Belajar pemrograman di Dicoding Academy dan mulai perjalanan Anda sebagai developer profesional.

Daftar Sekarang

Background Developer & Challenge

logo gits indonesia

logo gits indonesia

Sebelum melihat aplikasi Kamus Bahasa Inggris Offline, mari kita coba berkenalan dulu dengan developer dari aplikasi tersebut. GITS Indonesia merupakan perusahaan IT yang sudah cukup senior di Indonesia. Yang menarik, GITS Indonesia merupakan salah satu pelopor di pengembangan aplikasiAndroid di Indonesia. Dikala Google belum mendukung developer di Indonesia untuk membuat akun di Google Play, GITS Indonesia sudah selangkah lebih maju dengan membuat akun di luar Indonesia.

Selain menjadi expert dan pelopor Android di Indonesia, GITS Indonesia juga memiliki variasi portofolio dan skill di dunia IT yang sangat banyak, mulai dari kemampuan di area pengembangan website hingga berbagai platform mobile seperti untuk Windows Phone, Blackberry, iOS, Android, dan lain sebagainya.

Di Dicoding sendiri, GITS Indonesia merupakan salah satu pemimpin di leaderboard Dicoding. Untuk Kamus Bahasa Inggris Offline, GITS Indonesia sudah memenangkan challenges sebagai berikut:

Background Aplikasi

screenshot kamus bahasa inggris

screenshot kamus bahasa inggris

 

Kamus Bahasa Inggris Offline merupakan aplikasi wajib yang harus ada di smartphone Devs sekalian. Sudah tidak zamannya lagi kita membawa kamus fisik yang tebal kemana-mana. Kini semua konten yang ada dalam bentuk buku sudah disediakan di Kamus Bahasa Inggris Offline.

Karena aplikasi ini sifatnya offline, maka Devs tidak perlu khawatir lagi tidak mendapatkan koneksi internet ketika membutuhkan kamus. Dengan aplikasi ini, kita bisa mencari terjemahan dari bahasa Inggris ke Indonesia maupun sebaliknya dengan mudah.

Review Aplikasi

screenshot kamus bahasa inggris 2

screenshot kamus bahasa inggris 2

Sebagai produk yang dikembangkan langsung oleh ekspertis di bidang Android, sangat tidak heran jika Kamus Bahasa Inggris Offline bukanlah aplikasi kamus biasa. Di dalamnya terdapat banyak fitur menarik yang membuat Kamus Bahasa Inggris Offline berbeda dengan kamus-kamus lainnya di Google Play.

Yang jelas, aplikasi Kamus Bahasa Inggris Offline sudah mengikuti design guideline terbaru dari Android yaitu Material Design. Aplikasi ini akan terasa sangat konsisten dengan ekosistem di sistem operasi Android, terutama untuk Android Lollipop.

Kemudian Kamus Bahasa Inggris Offline juga dilengkapi dengan fitur voice recognition untuk kita memasukan kata. Fitur ini akan mempercepat proses input di dalam aplikasi. Lalu juga terdapat fitur untuk membacakan kata yang ada di dalam kamus dari teks ke suara.

Kita juga bisa membagikan kata atau terjemahan yang sudah kita cari di dalam kamus. Kita bisa membagikan terjemahan tersebut ke berbagai sosial media atau aplikasi yang kita miliki di dalam perangkat kita. Saya pribadi kurang paham esensi dari fitur ini, namun sepertinya akan berguna jika kita menemukan kosakata yang unik atau jarang ditemukan dan kita bagikan ke teman-teman kita.

Dan fitur terbaik dari aplikasi ini adalah database dari aplikasi terdapat pada file installer-nya. Hal ini membuat proses pencarian terjemahan menjadi sangat cepat.

Development Tools

Android Studio

Android Studio

Tools pengembangan yang digunakan cukup standard. Hanya perlu menggunakan Android SDK dan Android Studio. Kini Eclipse sudah tidak support lagi dan direkomendasikan untuk menggunakan Android Studio.

Lalu bahasa yang digunakan adalah Java. GITS Indonesia juga banyak membuat modul pengembangan aplikasi Android di Dicoding. Bisa dicek modulnya pada link di bawah ini:

Penggunaan Intel NDK di Android Studio

Monetization

 Admob by Google

Admob by Google

Untuk model monetisasi, Kamus Bahasa Inggris Offline menggunakan model free trial version dan full version. Untuk versi gratisnya, di dalam aplikasi akan ada iklan banner. Iklan banner di aplikasi ini juga nampaknya menggunakan layanan AdMob dari Google.

Yang unik, Kamus Bahasa Inggris Offline juga memberikan versi full secara gratis dengan cara menonton video yang ada di dalam aplikasi. Namun dengan menonton video, kita hanya akan mendapatkan versi full dengan durasi satu hari. Untuk penggunaan iklan video, Kamus Bahasa Inggris Offline menggunakan layanan AdColony.

Model penggunaan video dengan imbalan versi berbayar merupakan metode yang bisa kita tiru dan pelajari. Manfaat dari model ini adalah pengguna akan bisa merasakan seperti apa versi full dari aplikasi ini tanpa perlu membayar. Sehingga jika ternyata tertarik, bisa membeli versi berbayarnya.

Namun jika ternyata tidak berminat membayar sama sekali, pemasukan dari iklan banner masih bisa diperoleh oleh Devs. Atau jika user ingin menikmati versi berbayar tanpa mengeluarkan uang, dengan tiap hari menonton video juga tetap akan memberikan pemasukan bagi Devs.

Kesimpulan

screenshot kamus bahasa inggris 3

screenshot kamus bahasa inggris 3

Kamus Bahasa Inggris Offline merupakan aplikasi yang harus para Devs miliki di smarpthone masing-masing. Dengan data yang disimpan di dalam perangkat langsung, Devs tidak perlu khawatir jika sedang tidak memiliki koneksi internet. Lalu juga dengan desain yang mengikuti panduan Material Design, Kamus Bahasa Inggris Offline memiliki style visual yang konsisten dengan ekosistem Android.

Bagi yang belum memilii aplikasi Kamus Bahasa Inggris Offline, bisa langsung diunduh di Google Play yah. Silahkan klik link di bawah ini.

Kamus Bahasa Inggris Offline: Google Play (free)


Belajar Pemrograman Gratis
Belajar pemrograman di Dicoding Academy dan mulai perjalanan Anda sebagai developer profesional.