Dapat Sertifikat Google Associate Cloud Engineer: Gimana Caranya?   

Dapat Sertifikat Google Associate Cloud Engineer: Gimana Caranya?   

Halo semuanya

Perkenalkan nama saya Widy, academy content writer di Dicoding. Saya ingin berbagi tentang sertifikasi dari Google Cloud nih. Saya bersyukur baru saja dinyatakan “Google Certified,” alias dapat Sertifikat Google untuk Associate Cloud Engineer. Sertifikasi di bidang cloud ini sangat dicari industri jaman NOW loh. Penasaran? 

💻 Mulai Belajar Pemrograman

Belajar pemrograman di Dicoding Academy dan mulai perjalanan Anda sebagai developer profesional.

Daftar Sekarang

Siapa yang Paling Tepat Mengambil Ujian Sertifikat Google ini ?

Tentunya teman-teman yang mulai menggunakan Google Cloud dan ingin lanjut ke sertifikasi level profesional.

Mungkin selama ini teman-teman seringnya mendengar sertifikasi untuk Associate Android Developer dan Mobile Web Specialist yah.

Padahal di luar itu ada pula sertifikasi Google untuk IT enthusiasts yang menggunakan teknologi dari Google Cloud. Sertifikasi tersebut terdiri dari berbagai jenis level, mulai dari associate hingga profesional. Juga sertifikasi untuk pengguna G Suite. 

Seperti Apa Ujian Sertifikat Google ini? 

Sertifikasi Associate Cloud Engineer ini sederhananya untuk membuktikan bahwa seorang cloud engineer mampu menggunakan Google Cloud Console dan command-line interface untuk membuat dan memelihara satu atau beberapa solusi cloud. Solusi yang dimaksud adalah solusi yang memanfaatkan layanan dari Google Cloud seperti men-deploy aplikasi, memonitor operasi, dan mengelola solusi cloud. 

Apa saja Poin Ujian Sertifikat Google ini?

  • melakukan set up cloud environment;
  • merencanakan dan konfigurasi solusi cloud; 
  • mengimplementasikan solusi cloud tersebut; 
  • memastikan setiap operasi yang ada di dalam solusi cloud tersebut berjalan dengan baik; 
  • mengatur konfigurasi untuk keamanan dan hak akses.

Untuk sertifikasi ACE ini formatnya ujian pilihan ganda. Kita mendapat 50 soal berbahasa Inggris yang harus diselesaikan dalam tempo 2 jam. Di antara ke-50 pertanyaan, tersisip beberapa kuis tanpa dinilai karena sifatnya masih trial. Jadi intinya dari 50 soal tersebut nggak akan dinilai semuanya, kok 

Ujian ini juga sifatnya on-site ya, jadi kita perlu datang langsung ke tempat yang disebut “Kryterion test center,” yaitu partner di Google di Indonesia yang memang menyediakan tempat untuk ujian sertifikasi. Test center ini untuk di Indonesia tersedia di Surabaya dan Jakarta. Selengkapnya, silakan cek di sini.

Cara Mendaftar

#1 Registrasi
Kalau sistem ujiannya, pertama kita harus mendaftar akun di https://www.webassessor.com/googlecloud/. Lalu atur jadwal dan tempat untuk ujian. Karena waktu dan tempat ini terbatas, lebih baik jadwalkan ujian sejak jauh hari dan persiapkan diri sebaik mungkin sebelumnya.

#2 Pembayaran
Setelah dapat tempat dan waktu yang diinginkan, selanjutnya kamu diminta menyelesaikan proses pembayaran. Oh iya,  biaya registrasi untuk 1 kali sertifikasi associate adalah 125 USD.

#3 Persiapan
Jangan lupa untuk belajar dan mempersiapkan diri. Simak tips dan trik di bawah ya. 

Penting nih..Ketika waktu ujian kita mengerjakan soalnya secara online menggunakan komputer atau laptop yang tersedia di test center. Kita juga tak diperkenankan membawa barang ke dalam ruang tes. 

Tips dan Trik 

Berikut tips buat teman-teman yang tertarik dan berencana mengambil ujian Sertifikat Google: ACE

#1 Belajar Pahami Materi
Tahu outline materi apa saja yang diujikan. Materi yang diujikan di sertifikasi ACE lebih luas dan general dibandingkan profesional plus produk yang ada di Google Cloud juga banyak banget. Karena itu, pahami saja adalah karakteristik dari masing-masing produk, pelajari use case-nya, kapan harus menggunakan produk apa. Kebanyakan pertanyaan berformat mini skenario pengembangan sebuah solusi cloud.

#2 Latihan
Persiapan yang paling penting sebenarnya adalah latihan. Tentunya harus terbiasa mengoperasikan Google Cloud Platform baik menggunakan console maupun CLI. Apa pasal? Apalah arti lulus ujian sertifikasi kalau kita sendiri belum pernah praktik menggunakan Google Cloud? Hehehe. Jangan lupa yah:

  • Baca dokumentasi
  • Baca artikel 
  • Tonton video mengenai Google Cloud
  • Ikuti dan selesaikan kursus  Google Cloud seperti Menjadi Google Cloud Engineer di Dicoding 
  • Coba mengembangkan project aplikasi di Google Cloud.

Kenapa Kalian Perlu Melirik Sertifikasi ini ?

Cloud adalah teknologi yang sedang menjadi trend. Tentu ke depan akan semakin banyak perkembangan dan kebutuhan tenaga ahli di bidang ini. 

Semua orang punya peluang yang besar untuk belajar cloud. Saya sendiri sebelumnya adalah android developer dan tidak familiar sama sekali dengan cloud sampai di awal tahun ini diberi amanah oleh Dicoding untuk eksplorasi materi cloud. Hingga kini akhirnya menyandang “Google Certified.” Nggak mudah, tapi tentu kalian bisa asal berusaha. Semangat! 

Sertifikasi ini bagi saya pribadi sangatlah penting karena saya bertanggung jawab pada materi kelas Menjadi Google Cloud Engineer yang pertengahan Juli 2019 ini teman-teman bisa nikmati di Dicoding Academy. 

Ujian Sertifikat Google

Di sana akan ada bahasan layanan-layanan yang ada di Google Cloud seperti 

  • Google Compute Engine
  • Kubernetes Engine
  • Cloud Storage, 
  • BigQuery, dsb. 

Selain itu kita juga akan belajar untuk implementasi solusi cloud, dan mempersiapkan teman-teman untuk menjadi seorang cloud engineer, serta untuk mengambil sertifikasi jika memang diperlukan. 

Sertifikasi mungkin penting untuk meningkatkan kepercayaan diri dan kepercayaan perusahaan yang ingin merekrut kita, atau mungkin sekadar untuk pajangan di bio Linkedin hehe. Lumayan banget kan? 

Namun demikian yang jauh lebih penting lagi adalah SKILL yang kita punya bisa berguna di industri dan tentunya berguna juga untuk orang lain.

Oke, mungkin cukup sekian dulu tulisan kali ini, semoga bermanfaat. 

Sampai ketemu lagi di tulisan-tulisan berikutnya, dan yang paling penting jangan lupa daftar kelas Menjadi Google Cloud Engineer di Dicoding ya!

Dapat Sertifikat Google Associate Cloud Engineer: Gimana Caranya?  – end


——————————————

Baca tulisanku lainnya tentang kelas-kelas Cloud di Dicoding Academy

#1 https://www.dicoding.com/blog/daftar-free-trial-azure-dan-dapatkan-credits-gratis/
#2 https://www.dicoding.com/blog/microsoft-azure-app-service/

Kalau kalau kalian penasaran sama kelas-kelas Cloud di Dicoding Academy, ini dia:

  1. Menjadi Google Cloud Engineer
  2. Belajar Menjadi AWS Solutions Architect Associate
  3. Menjadi Azure Cloud Developer

Belajar Pemrograman Gratis
Belajar pemrograman di Dicoding Academy dan mulai perjalanan Anda sebagai developer profesional.