Daftar Free Trial Azure dan Dapatkan Credits Gratis-
Microsoft Azure memberikan Free Trial Azure account bagi kalian yang ingin mencoba menggunakan layanan-layanan cloud pada Microsoft Azure.
Dengan mendaftar Azure free account kita akan mendapatkan credits Azure sebesar 200 dollar yang berlaku selama 30 hari untuk mencoba seluruh layanan Microsoft Azure.
💻 Mulai Belajar Pemrograman
Belajar pemrograman di Dicoding Academy dan mulai perjalanan Anda sebagai developer profesional.
Daftar SekarangSelain itu kita juga bisa menggunakan beberapa layanan populer dari Azure secara gratis selama 12 bulan dan juga lebih dari 25 layanan yang always free. Namun untuk mengaktifkan akun tersebut, kita perlu kartu kredit untuk verifikasi. Ataupun kartu debit yang memiliki CVV, seperti contohnya Jenius BTPN, DBS Digibank, BNI VCN, dsb)
Lalu bagaimana sih caranya mendaftar akun Azure gratis dan mendapat $200 Azure credits? Simak ya caranya
- Pada web browser, buka halaman https://azure.microsoft.com/, lalu pilih Start free.
- Kita akan diarahkan ke halaman yang menampilkan informasi mengenai free account dan manfaat apa saja yang akan kita dapat di dalamnya. Pilih Start free jika sudah membaca dan memahami apa saja bisa kalian lakukan menggunakan Azure free account.
- Selanjutnya kita perlu login menggunakan akun microsoft. Jika belum punya akun microsoft, silakan mendaftar terlebih dulu.
- Setelah login, kita perlu mendaftar Azure free account. Isikan informasi data diri seperti asal negara, nama lengkap, email, dan nomor telepon yang digunakan. Jika sudah, klik Next.
- Selanjutnya Azure perlu melakukan verifikasi terhadap nomor telepon yang kita gunakan. Kita bisa memilih untuk dapat kode verifikasi melalui SMS atau telepon. Ketika sudah mendapatkan kode verifikasi, masukkan kode tersebut ke dalam field verification code kemudian pilih Verify code.
- Langkah berikutnya adalah verifikasi kartu kredit/debit. Kartu kredit/debit ini dibutuhkan untuk verifikasi identitas dan menghindari bots. Kartu kredit tidak akan dikenakan biaya selama masih memiliki credits dan sampai akun diupgrade menjadi pay-as-you-go. Hanya ada tagihan sebesar $1 ketika mendaftar sebagai validasi kartu. Klik Next.
- Terakhir centang pernyataan bahwa kita setuju dengan penawaran dan ketentuan yang diberikan. Lalu klik Sign up.
- Jika proses berhasil maka kita akan diarahkan ke halaman portal Azure. Halaman ini adalah interface bagi kita untuk berinteraksi dan menggunakan layanan-layanan dari Microsoft Azure.
Selamat! Kalian telah berhasil membuat free trial account Azure. Kalian bisa menggunakan akun subscription ini untuk mencoba dan mempelajari semua layanan yang ada pada Microsoft Azure. Biaya yang diperlukan untuk menggunakan layanan cloud akan dipotong dari credits tersebut.
Credits akan berlaku selama 30 hari atau sampai credits telah habis. Jadi ayo segera mendaftar akun Microsoft Azure dan manfaatkan layanan cloud dari Azure untuk mendukung aplikasimu.
Daftar Free Trial Azure dan Dapatkan Credits Gratis – end
Masih banyak pembahasan menarik mengenai Microsoft Azure yang belum kita bahas di sini. Penasaran?
Simak kedua tulisan ini ya:
- 6 Alasan Kenapa Kamu Harus Migrasi ke Cloud
- Cara Deploy Aplikasi Web Menggunakan Azure App Service pada Microsoft Azure
Jika ingin menikmati kelas Menjadi Azure Cloud Developer di Dicoding Academy, kamu bisa daftar beasiswanya atau daftar langsung, mumpung ada program berikut ini.
Jika ada pertanyaan, saran atau masukan tema untuk artikel berikutnya, yuk tulis di kolom komentar ya.
Selamat belajar dan semoga bermanfaat. Nantikan tutorial penggunaan Microsoft Azure selanjutnya.
penulis: Widyarso Joko Purnomo
editor: Mutiara Arumsari