Salah satu platform sosial media terbesar dan terkenal di seluruh dunia, Facebook, telah melakukan pergantian nama menjadi Meta Platform Inc. pada tanggal 29 Oktober 2021. Mereka juga datang dengan ide-ide baru yang bisa dikatakan cukup futuristik, yaitu Metaverse. Apa itu Metaverse? Secara singkat Metaverse ini adalah dunia virtual yang diciptakan oleh Mark Zuckerberg.
Pada artikel kali ini kita akan membahas seluruh hal yang berkaitan tentang Metaverse, dari penjelasan, apa yang bisa dilakukan di sana, bagaimana cara kerjanya, dan adakah dampak positif atau negatif untuk para penggunanya. Jadi, simak artikel ini dengan baik agar tidak ada informasi yang tertinggal.
Apa itu Metaverse?
Seperti yang sudah disinggung sebelumnya, Metaverse adalah dunia virtual 3D yang diciptakan menggunakan teknologi augmented reality, virtual reality, dan video, di mana pengguna dapat merasakan hidup dalam dunia virtual. Tujuan dari diciptakannya Metaverse ini adalah untuk menjadi platform komunikasi yang modern dan mempermudah setiap orang untuk melakukan aktivitas sehari-hari seperti bekerja, bermain, bersosialisasi, bahkan konser secara virtual.
đź’» Mulai Belajar Pemrograman
Belajar pemrograman di Dicoding Academy dan mulai perjalanan Anda sebagai developer profesional.
Daftar SekarangSebenarnya Metaverse ini sudah pernah dicetuskan oleh Neil Stephenson dalam novel fiksi ilmiahnya yang berjudul “Snow Crash” pada tahun 1992. Menurut Stephenson, Metaverse adalah ruang digital berbasis virtual yang menggabungkan beberapa teknologi seperti augmented reality dan virtual reality.
Nah, 30 tahun kemudian sejak novel Snow Crash terbit, dunia menyaksikan teknologi dalam novel fiksi ilmiah itu terwujud. Kini, Metaverse dapat diakses dengan menggunakan kacamata virtual reality (seperti Oculus atau Playstation VR), smartphone, komputer, dan konsol game.Â
Kegiatan yang Dapat Dilakukan Dalam Metaverse
Kamu mungkin akan bertanya-tanya, kegiatan apa saja yang dapat dilakukan dalam dunia Metaverse? Sebenarnya, ada berbagai kegiatan yang dapat kamu lakukan dalam Metaverse seperti berkomunikasi dengan pengguna lain, bekerja, bermain, bahkan menonton konser. Semua kegiatan tersebut dapat dilakukan secara online sehingga kamu bisa melakukannya di mana saja dan kapan saja.Â
Kegiatan besar pertama yang dilakukan di Metaverse ini adalah sebuah konser yang dilakukan oleh Justin Bieber pada tanggal 18 November lalu. Konser ini dilakukan secara real-time dengan menggunakan motion-capture, jadi Justin sendiri yang menggerakan avatarnya di Metaverse. Penonton konser juga hadir secara real-time sehingga mereka dapat merasakan pengalaman yang sama dengan menonton konser secara langsung. Selain itu, penonton dapat memberikan respon saat menonton berupa emote yang akan muncul selama konser berlangsung. Menarik bukan?
Cara Kerja Metaverse
Secara garis besar, Metaverse menggunakan teknologi virtual reality (VR) yang ditunjukan dengan adanya dunia virtual yang terus-menerus aktif, bahkan saat pengguna sedang tidak menggunakannya. Selain itu, ia juga menggunakan augmented reality (AR) yang berfungsi untuk menggabungkan dunia virtual dengan dunia nyata.
Setiap pengguna juga memiliki avatar yang dapat dimodifikasi sesuai dengan keinginan. Avatar ini digunakan untuk tampilan diri kamu dalam dunia Metaverse. Jadi pengguna lain akan melihat kamu dengan wujud avatar yang kamu buat. Avatar ini dapat digerakan dengan bebas, sehingga memungkinkan penggunanya untuk berjalan-jalan menelusuri dunia Metaverse.
Kekurangan dan Kelebihan Metaverse
Setiap teknologi pasti memiliki kelebihan serta kekurangan, tergantung dari sebijak apa kita dalam menggunakan teknologi tersebut. Sama halnya seperti Metaverse, ia juga memiliki beberapa kelebihan dan kekurangan. Berikut ini adalah beberapa kelebihan serta kekurangan dari Metaverse:
Kekurangan
- Dapat menyebabkan kecanduan, lupa waktu, dan lupa akan dunia nyata.
- Menjadi salah satu sumber pencurian data.
- Menyebabkan depresi jika kehidupan di Metaverse tidak sesuai dengan apa yang dia inginkan.
Kelebihan
- Menciptakan variasi dalam melakukan kegiatan sehari-hari.
- Membuat hal-hal yang awalnya biasa saja menjadi menarik.
- Menimbulkan rasa peka seseorang terhadap teknologi yang berkembang.
- Meningkatkan pengalaman menggunakan teknologi.
- Dapat melakukan pekerjaan dari mana saja dan kapan saja.
Jadi, Apa itu Metaverse?
Jadi, itulah pembahasan kita mengenai Metaverse. Bagaimana, dunia virtual ini cukup menarik bukan? Metaverse adalah dunia virtual 3D yang dibuat dengan teknologi augmented reality (AR) dan virtual reality (VR) dengan tujuan untuk menjadi platform komunikasi sehingga setiap penggunanya dapat bekerja dan bermain di dunia virtual tersebut.
Metaverse dapat diakses dengan kacamata virtual reality untuk menambah kesan nyata saat pengguna menggunakan aplikasinya. Selain itu, pengguna juga dapat mengakses Metaverse lewat komputer atau konsol permainan mereka. Dalam dunia Metaverse, kamu dapat membuat sebuah avatar yang menjadi representasi dari diri kamu sendiri.
Perlu diingat juga Metaverse ini tidak sempurna dan memiliki kekurangan serta kelebihan. Salah satu kekurangan yang mungkin terjadi adalah adanya peluang pihak yang tidak bertanggung jawab untuk mencuri data-data penting. Tetapi, Metaverse juga memiliki kelebihan seperti dapat menciptakan lingkungan baru yang bisa dimanfaatkan untuk berbagai hal.
Demikian artikel mengenai Metaverse, menarik bukan pembahasan kita kali ini? Nantikan artikel selanjutnya dari kami ya. Sampai jumpa dan sampai bertemu di artikel selanjutnya.
Apa itu Metaverse? Hal Apa saja yang Dapat Dilakukannya? – end
Baca juga artikel pilihan lain untuk menambah wawasan kamu: