Belajar Membuat Augmented Reality
4.77

Belajar Membuat Augmented Reality

Teknologi:

AR/VR/MR
Level: Pemula
Level: Pemula 40 Jam Belajar
4.091

Siswa Terdaftar

Pelajari materi dasar Augmented Reality (AR) dengan menggunakan teknologi dari ARCore, Vuforia, dan Spark AR Studio.

Kelas sudah tidak aktif


Informasi kelas Lihat silabus
Apa yang akan Anda dapatkan

Modul Tutorial

Materi bacaan elektronik disajikan dengan bahasa yang mudah dipahami.

Forum Diskusi

Diskusikan materi belajar dengan siswa lainnya.
Level Pemula
Mempelajari topik dasar dengan objektif membuat produk, sistem, atau latihan sederhana.

Deskripsi

Kelas Belajar Membuat Augmented Reality hanya menerima pendaftaran sampai Kamis, 31 Desember 2020 Jam 23:59.
Terhitung Jumat, 1 Januari 2021, kelas akan ditutup.

20201117130021f49cae344f45d77fcc0aa15549141ee6.jpg

Penggunaan teknologi Augmented Reality sepenuhnya mengubah konsep persepsi pengguna tentang interaksi antara dunia nyata dan objek virtual 3D secara real time. Pasar Augmented Reality mencapai nilai US$ 4,21 miliar pada tahun 2017 dan diperkirakan akan mencapai USD 60,55 miliar pada tahun 2023, diperkirakan akan tumbuh sebesar 40,29% dalam beberapa periode ke depan. Perlahan-lahan penggunaan teknologi pasar AR mulai menjamur di dalam aspek kehidupan. Perusahaan raksasa seperti Google, Facebook, Apple, hingga Microsoft mulai berinvestasi ke industri tersebut karena mereka telah melihat potensinya. Berdasarkan survey dari MarketsandMarkets, pasar AR akan mendapatkan keuntungan sekitar US$ 117 miliar atau berkisar Rp 1.579 triliun pada 2022.

Kelas ini disusun oleh Dicoding yang berkolaborasi dengan pelaku industri seperti Shinta VR. Checklist kelas ini disusun untuk memenuhi kebutuhan dalam pengembangan pasar industri Augmented Reality di Indonesia. Penggunaan AR sudah diterapkan di banyak sektor, seperti pendidikan, kesehatan, dan hiburan.


Kenapa saya harus belajar kelas ini?

  • Kelas ini cocok bagi siapa pun yang ingin memvisualisasikan teknologi virtual ke dalam dunia nyata.
  • Teknologi dan ilmu Augmented Reality dapat diimplementasikan di berbagai sektor industri.
  • Permintaan pasar untuk seorang AR developer sangatlah besar dan belum terpenuhi di Indonesia.
  • Augmented Reality (AR) saat ini menjadi tren teknologi di berbagai sektor seperti pendidikan, retail, kesehatan, otomotif maupun di platform sosial media seperti Facebook dan Instagram.
  • Perusahaan global seperti Google, Facebook, Apple, hingga Microsoft sudah masuk dan berfokus untuk mengembangkan ranah industri AR.


Materi apa saja yang akan dipelajari?

  • Pengenalan Augmented Reality : Memperkenalkan sejarah Augmented Reality, cara kerja AR, jenis-jenis AR, perangkat apa saja yang digunakan, dan sektor/bidang yang menggunakan teknologi AR.
  • Pengenalan Augmented Reality SDK : Menjelaskan macam-macam kit/teknologi AR.
  • Pengenalan Unity : Menjelaskan tools/game engine yang digunakan untuk mengembangkan aplikasi AR dari ARCore dan Vuforia.
  • Konsep ARCore : Menerapkan teknologi AR dari Google untuk augmentasi wajah, gambar, pencahayaan, environmental understanding, dan melacak pergerakan AR.
  • Konsep Vuforia : Membahas tools yang banyak digunakan oleh para AR developer. Kelebihannya ialah mudah diterapkan, kompatibel untuk semua device, dan lainnya.
  • Konsep Spark AR : Membahas salah satu tools yang digunakan untuk mengembangkan AR ke dalam sosial media seperti Facebook dan Instagram. Siapa pun dapat membuat konten AR untuk Facebook maupun Instagram dengan mudah, cepat, dan praktis.
  • Submission : Pembuatan aplikasi atau filter AR dengan memanfaatkan teknologi ARCore, Vuforia, atau Spark AR Studio.

Anda tentukan sendiri berapa lama waktu belajar materi kelas ini. Materi kelas didesain untuk diselesaikan dalam waktu 40 jam. Jika Anda meluangkan waktu sedikitnya 10 jam saja dalam seminggu, maka sangat dimungkinkan Anda bisa menuntaskan kelas ini dalam waktu 30 hari. Namun tidak menutup kemungkinan Anda menyelesaikan dalam waktu yang jauh lebih cepat.


Prasyarat mengikuti kelas ini adalah:

  • Akan lebih baik jika Anda sudah memiliki pengalaman menggunakan game engine Unity. Jika belum, pelajari kelas Belajar Membuat Game untuk Pemula.
  • Anda harus mandiri, berkomitmen, benar-benar punya rasa ingin tahu dan tertarik pada subjek.
  • Anda harus gigih, temukan topik yang menarik, bermain-main dan mengotak-atik ilmu yang Anda dapatkan.
  • Sebaik apa pun materi struktur kelas ini, tak akan berguna tanpa keseriusan Anda untuk belajar, berlatih, dan mencoba.


Spesifikasi minimal Komputer/Laptop:

  • Resolusi layar 1366 x 768 (Rekomendasi Full HD 1920 x 1080).
  • Prosesor Intel Core i3 (Rekomendasi Core i5 ke atas).
  • RAM 4GB (Rekomendasi 8GB).
  • Sistem operasi Windows 10 atau MacOS.


Tools yang digunakan:

  • Unity 2019.1 ke atas. Cara instalasi akan diajarkan pada kelas ini.
  • Spark AR Studio. Cara instalasi akan diajarkan pada kelas ini.

Lihat semua kontributor dan reviewer

Lihat semua kontributor dan reviewer

Kontributor & Reviewer

Kontributor kelas

Curriculum Developer yang membangun kelas ini:


Tim Reviewer

Code Reviewer yang akan me-review tugas dan kode Anda:

Buchori Rafsanjani

Buchori Rafsanjani

Curriculum Developer at Dicoding Indonesia

Agista Septiyanto

Agista Septiyanto

Product Engineer

Tim product

Aditya Tri Nugroho

Aditya Tri Nugroho

Android Developer at Bank DBS Indonesia


Testimoni Siswa

Ribuan siswa sukses belajar di Dicoding Academy. Apa kata mereka? Berikut adalah testimoni asli mereka.

Devi Mikhael Empi
Devi Mikhael Empi
Universitas Gunadarma
Memulai Dasar Pemrograman untuk Menjadi Pengembang Software
Puas sekali dan sangat mudah dipahami oleh pemula yang ingin mengembangkan perangkat lunak
Baca selengkapnya
Muhammad Naufal Farras
Muhammad Naufal Farras
Universitas Negeri Semarang
Memulai Dasar Pemrograman untuk Menjadi Pengembang Software
Materi yang disampaikan pada kelas ini sangat informatif dan membantu teman-teman yang saat ini dalam proses belajar dalam dunia pemrograman. Banyak disampaikan juga tips ketika kita telah mulai dalam bekerja, dan itu sangat membantu untuk kedepannya.
Baca selengkapnya
Lihat semua testimoni

Kelas sudah tidak aktif

Silabus

Materi yang akan Anda pelajari pada kelas ini.